Semarang-Jurusan Pendidikan Agama Islam UIN Walisongo menerima kunjungan dosen dan mahasiswa dari Prodi Pendidikan Agama Islam UIN Salatiga. Silaturahmi dengan mengangkat tema “Membangun Relasi, Menguatkan Komunikasi guna Tingkatkan Kualitas Organisasi” ini dilaksanakan pada hari sabtu (04/06) bertempat di Aula Dekanat Lantai 3 FITK.
Ketua Jurusan PAI UIN Walisongo menyambut dan menyampaikan ucapan selamat datang pada rombongan yang berjumlah 34 orang tersebut.
“Kunjungan dari PAI UIN Salatiga menjadi langkah yang baik untuk memperkuat kerja sama dua lembaga, pada level dosen dan juga level mahasiswa”, tutur Dr. Fihris, M.Ag.
Marwanto, M.Pd. selaku dosen pendamping dari PAI UIN Salatiga juga menyampaikan terima kasih atas diterimanya rombongan.
“Tujuan silaturahmi ini adalah untuk memperkuat jalinan dua lembaga, PAI UIN Salatiga dan PAI UIN Walisongo. Dua lembaga ini memiliki sejarah panjang dan sudah seperti saudara, sehingga perlu menjalin kolaborasi di berbagai aspek. Dari kunjungan ini diharapkan bisa di tindaklanjuti dengan kegiatan yang produktif lainnya ”, ujarnya.
Kegiatan ini dilanjutkan dengan penyerahan cindera mata dari dua belah pihak. Setelah itu dilanjutkan dengan diskusi santai antar himpunan mahasiswa jurusan PAI tentang program kegiatan yang bisa dikolaborasikan secara bersama.
Penulis : Dr. Kasan Bisri, MA. (Sekretaris Jurusan PAI)